--> Skip to main content

Kolom iklan

Profil Dani Pedrosa, Pembalap MotoGP

Mungkin anda penasaran dengan profil Dani Pedrosa dimana pada hari kemarin (1 Mei 2011) dengan kesabaran dan kecerdasannya dia berhasil menyusul Jorge Lorenzo di lap 25 pada ajang MotoGP di Portugal. Sebuah keahlian yang dipadu dengan kesabaran yang matang dari seorang pembalap di ajang internasional. Inilah Profil Dani Pedrosa, Pembalap MotoGP.



Biografi Dani Pedrosa :
Nama lengkap : Daniel Pedrosa
Nama populer : Dani Pedrosa
Tanggal lahir    : 29 September 1985
Tempat lahir    : Sabadel, Spanyol
Team              : Repsol Honda

Daniel Pedrosa memulai debut profesionalnya dengan ajang grandprix motor pada tahun 2001 di kelas GP 125 cc bersama team Telefonica Movista Honda JR dan berhasil meraih posisi ke 8 klasemen akhir. Prestasi selanjutnya di tahun 2002 dalam ajang balapan yang sama ia berhasil menunjukan kemampuannya dengan meraih Juara 3 Dunia GP 125 cc dengan team yang sama.

Pada musim balap tahun 2003 dengan team Telefonica Movista Honda JR, Dani Pedrosa berhasil menjadi Juara Dunia GP 125 cc dengan raihan poin 223. Berlanjut ke Tahun 2004 dia pindah ke kelas 250 cc dan tanpa butuh proses lama pada tahun tersebut berhasil menjadi Juara Dunia GP 250 cc. Prestasi ini diulangi kembali di Tahun 2005 dengan tetap meraih Juara Dunia GP 250 cc. Tanpa ada halangan lagi di Tahun berikutnya, di Tahun 2006 dia pindah ke ajang MotoGP dengan bendera Repsol Honda.

Inilah sekilas Profil dan Biodata Daniel Pedrosa Juara MotoGP seri GP Portugal di sirkuit estoril, Hari Minggu 1 Mei 2011. 
copyright@fortune99
Artikel terkait lainnya :
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.